Lenovo Dikabarkan Akan Merilis Notebok Yang Memiliki Koneksi 4G LTE

Ternyata tak hanya Apple saja yang kemungkinan meluncurkan Macbook yang memiliki dukungan seluler 4G LTE, Lenovo juga dikabarkan akan merilir notebook yang memiliki koneksi internet seluler.


Dimana hal ini akan membantu notebook tersebut mendapatkan sinyal internet dimana mana, tanpa harus bergantung pada jaringan Wi-Fi, LAN atau modem USB.

Perangkat pintar ini memang telah menerapkan dukungan jaringan seluler, akan tetapi hal ini tidak biasa jika diterapkan pada perangkat notebook yang biasanya hanya mengandalkan jaringan Wi-Fi, LAN atau modem USB.

Salah satu staf internal Lenovo mengatakan bahwa berbagai produk baru Lenovo termasuk notebook dengan 4G LTE diharapkan dalam dua bulan kedepan sudah meluncur dipasar sebagai proses perencanaan produk yang sangat cepat. Notebook ini kedepannya akan dapat menggunakan internet seluler 4G disemua wilayah.

Meski spesifikasi dari laptop yang akan mendukung dari fitur ini belum sempat terungkap, namun mengingatkan bahwa fdakta notebook dengan konektifitas seluler lebih cepat dan praktis dari pada mengandalkan sinyal Wi-fi, tentu kehadiran produk ini patut diantisipasi kehadirannya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

2 komentar

Write komentar
26 Juli 2016 pukul 12.17 delete

kalau murah mah barang bekas gan.. hehehe

Reply
avatar